Posts

Showing posts from May, 2018

Flashback tentang Perjuangan yang manis, Semanis tegukan Iman

Image
Bismillah.. Entah mulai darimana saya bercerita. Benarlah, bahwa roda itu berputar. Hidup pun begitu. Ada yang maju selangkah, lalu mudur 10 langkah, hingga maju lagi 100 langkah. Atau hidup sejahtera lalu bangkrut. Ataukah hidup susah hingga sukses. Jatuh bangun itu sudah jadi sunnatullah kehidupan. Seperti pahit manis, dan sedih senang. Tak ada yg abadi. Setiap saat berganti. Jatuh – bangun – bertahan – jatuh lagi, sudah jadi fase yang kulalui. saya tak sendiri. Allah beri seorang saudari yg senantiasa menemani. Ah, tentu karena kami senasib sepenanggungan. Sama-sama anak rantauan. Pasca wisuda adalah masa sulit yang harus dilalui, mengingat bahwa mencari pekerjaan di kota tak lah mudah. Kami berusaha tuk survive di bawah tekanan ekonomi dan ujian dari keluarga tentang hijrah kami. 6 bulan kami lalui pontang-panting. Kadang hanya bisa menangis dalam sujud-sujud kami, mengadukan keluh kesah kepada sang Pemilik Jiwa ini, atau saling menguatkan dengan kalimat motivasi. Perj

Mengambil Pelajaran dari yang "tidak sempurna"

Image
            Tidak pernah saya terfikir, bahwa yang sering menshare faedah dan ilmu itu “tidak sempurna”. Hampir semua bermanfaat, bahkan tidak ada sama sekali di tulisan-tulisan yang beliau share adalah perkara sia-sia atau lelucon. Malam itu, tiba-tiba saja salah seorang teman, yang juga berteman dengan beliau di sosmed mengirimkan sebuah gambar seseorang.   Saya tidak mengenalnya. Itu difikiran saya ketika itu. Lalu teman mengirimkan chat masih via whatsapp “kenal gak?” saya jawab “tidak”. “mau tau dia siapa?” lanjutnya. “mauu, tapi buat apa” candaku. Disebutlah nama beliau. Masya Allah. saya tidak tahu mau berkata apa. Benar-benar speechless. Perasaan saya bagai diremas-remas, dan perasaan lain yang tidak bisa saya definisikan. Karena, baru beberapa hari yang lalu, akun sosmed beliau kami jadikan lelucon, karena beruntun likenya di pemberitahuan saya. Dan teman saya yang diatas juga membombastis statusnya dengan like. Kami biasa saling mengejek dalam hal seperti itu (kerjaan